Movie Review: Mission Impossible-Rogue Nation

Sebenernya gue ngga suka suka banget sama film mission impossible. Gue gatau apakah film yang gue tonton itu mission impossible yang keberapa, dan menurut gue alur cerita di mission impossible termasuk yang berat. Dari keseluruhan film mission impossible sampe tahun 2015 ini gue sangat amat suka sama mission impossible-ghost protocol. Keren abis lah pokoknya film itu.
      
Setelah mission impossible-ghost protocol yang gue bilang keren banget tadi ada lagi yang keluar di tahun ini, judulnya mission impossible-rogue nation. Karena pengaruh film sebelumnya yang kece abis, gue pun memasukkan mission impossible-rogue nation ke list wajib nonton gue.
     
Finally karena ngga ada temen nonton (hahaha, sedih abis) gue pun harus bersabar nunggu streaming-an nya ada. Tapi ternyata eh ternyata film mission impossible yang keluar di tahun 2015 ternyata tidak sesuai dengan ekspektasi gue. Saya kecewa.
     
Kalau untuk peralatan canggihnya sih gue masih dibuat terkagum-kagum, yang bikin gue kecewa adalah alur ceritanya. Setelah nonton ini gue ngerasanya malah mereka udah kehabisan cerita. Karena pokok permasalahannya itu hampir sama kaya mission impossible ghost protocol. Hmm.

0 komentar:

Posting Komentar